Sunday, February 17, 2013

RECOVERY

Dini hari. Alhamdulillah bisa dipertemukan lagi. Sudah lebih baik dari kemarin tentunya berkat Allah, Sang Maha Cinta.

Astaghfirullah, baru sadar kalau sudah dua hari ini tidak melanjutkan proyek. Huaaah, mata mulai melek, keinget Mbak Rika. Sisa tujuh option lagi padahal. Ini sudah hari Minggu, bismillah, lanjutin lagi ntar pagi.

Alhamdulillah, bisa kembali menulis di pagi-pagi buta seperti ini. Pas buka email, jadi "sadar" kembali bahwa selama ini aku berlangganan artikel inspiratif dari beliau. Ya, beliau (ini orangnya beda ya, dia seorang dokter sekaligus CEO coklat itu ^__^) yang selama kurun waktu satuh tahun lebih ini memberi inspirasi secara tidak langsung dari tulisan-tulisannya. Begitu banyak artikel yang kemarin kulahap tapi setengah-setengah sebab fokus dialihkan pada hal yang menguras hati. Bersyukur sekarang bisa memperhatikan dengan seksama semua artikel yang cukup menohok itu.

Oiya, tadi malam, aku sempat rindu berselancar ke rumah e-diary sahabatku. Iya, sahabat yang dicintai olehnya itu (tidak perlu disebutkan). Aku masih ingat, dia pernah menuliskan kata-kata mutiara di blognya. Akhirnya aku izin untuk copast di FB.

Ya, intinya, ketika cinta itu bukan untukku, aku tidak perlu mengemis memintanya, tidak perlu menggadaikan harga diri untuk mengejarnya, tidak perlu terlalu lama membiarkannya bersarang dalam hati. Ketika cinta itu bukan untukku, sebaiknya kusyukuri keadaannya, terima semua kenyataan dan tetap pelajari hikmah di balik semua, tidak boleh hidup di masa lalu dan biarkan luka itu srna seiring berjalannya waktu.

Subhanallah walhamdulillah wallahu akbar.

Masih inget kata salah satu Mbak (kakak tingkat waktu kuliah). Beliau mengatakan bahwa cinta itu adalah sebuah pilihan di mana mau kamu jaga dengan taat atau dengan maksiat, kau tetap akan basah dibuatnya dan yang membedakan antara kedua penjagaan itu adalah rasa berkahnya. Keepin' on mind.

-----


Yeeeyy..... review impian lagi dalam hati, panjatkan pada Ilahi dan mulai melangkah meniti hari untuk menggapai rida dan keberkahan dari-Nya.

Ingat-ingat pesan Murabbi, ingat-ingat pesan ortu, pesan sahabat daaan ustaz/ustazah. Kalau mau sukses, kudu bergaul sama orang sukses. Kalau mau semangat kudu bergaul sama orang-orang yang menularkan semangat positif mereka. 

Ingat juga kata Deddy Corbuzier di Hitam Putih, mungkin kemarin adalah waktu di mana aku terlalu sering menggaungkan kalimat positif pada orang lain tapi mengorbankan diriku yang sebenarnya tidak sebijak itu. Dan saat ini, mulai perhatikan diri lagi, jangan hanya melulu memberi semangat pada orang lain, tapi aku juga harus bangkit menyemangati dan mempedulikan diri sendiri. Oke oke om Deddy^^.

Legaaaa rasanya. Siiiip, Mulai ngerjain apa yang semestinya kudu lekas dikerjain setelah dua hari kemarin terbengkalai. Bismillah cayoooooo!!!! Ganbareee ganbatteeee! Hwaiting! Tsaaaah.... ^____^

Life is too short to regrets 
Life is too wonderful if you face without cheerful
Life is so amazing......






3 comments:

  1. Subhanallah Walhamdulillaaah.... :) Go Emma Go Emma Go.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hihihi :D kek mau pertandingan aja :D

      Delete
    2. iya bertanding melawan keinginan hati.. ^^

      Delete

Makasih banget ya udah mau baca-baca di blog ini. Jangan sungkan untuk tinggalin komentar. Senang bila mau diskusi bareng di sini. Bila ingin share tulisan ini, tolong sertakan link ya. Yuk sama-sama belajar untuk gak plagiasi.