Saturday, March 9, 2013

RAHASIA CERDAS MARKETING VERONICA

Setelah mengenal Veronica Ratna Ningrum dalam artikel Who’s Veronica Ratna Ningrum, pasti pada pengen tahu kan apa saja sih rahasia sukses dari seroang wonder woman yang bergelut dalam bidang marketing ini?

Marketing. Kata tersebut sangat berhubungan erat dengan “usaha”. Tanpa marketing yang cerdas dan jitu sejitu aset Veronica Ratna Ningrum, sebuah produk atau jasa secanggih dan se-briliant apapun tidak akan dapat membubung tinggi ke angkasa dan menghasilkan aset.

Kalau Bung Ippho Santosa memiliki tips cerdas marketing dengan mengoptimalkan “otak kanan”, berikut ini mari kita buka satu per satu rahasia sukses seorang Veronica Ratna Ningrum. Total ada 10 TIPS CERDAS MARKETING ALA VERONICA. Cekidot:

 

  1. Hal yang menjadi tonggak paling utama yang dimiliki Veronica adalah memperlakukan customer layaknya seorang RAJA. Ini memang terdengar rada primitif. Namun, bagi ibu satu anak ini, customer-lah yang akan menentukan kesuksesan sebuah usaha. Bisa dibayangkan apabila cara ini diterapkan bagi setiap klien. Mereka pasti akan menaruh kepercayaan dan kebanggaan terhadap pelayanan/jasa kita. Kebanggaan tersebut nantinya akan menular hingga ke masyarakat. Dengan demikian, citra perusahaan pun akan semakin dihargai tinggi. Begitu juga sebaliknya.
  2. Jadikan mereka konsumen loyal. Memelihara costumer seperti raja dengan cara mendengarkan pendapat/masukan mereka, menyediakan solusi bagi kebutuhannya dan senantiasa memberikan pelayanan terbaik. Cara-cara ini akan membuat costumer betah dan enggan berpaling ke lain “hati”.
  3. Jadilah mata-mata. Menurut Veronica, seorang pebisnis dan pelaku marketing harus mampu mengetahui kondisi dan kebutuhan pasar. Kebutuhan pasar itulah yang akan memberi petunjuk meraih kesuksesan marketing Anda. Jika pelaku marketing tidak pandai membaca kebutuhan pasar, maka sama saja ia egois, hanya ingin memuaskan diri sendiri dan tentunya tidak akan membuahkan keuntungan bagi usahanya.
  4. Lakukan survey pasar. Selain pandai menjadi mata-mata, seorang marketer juga wajib melakukan survey terhadap pasar itu sendiri. Hal ini tentu saja menjadi bagian terpenting dalam dunia marketing. Dalam melakukan survey pasar, sertakan pula surcey tentang tingkat kepuasan konsumen, pendapat konsumen mengenai kualitas layanan perusahaan hingga pendapat mereka tentang produk yang kita pasarkan. Semua itu tentu saja memiliki manfaat yang sangat luar biasa sebagai bahan evaluasi marketing dan untuk mencari formula terbaik dalam membidik pasar yang potensial.
  5. Lakukan survey kompetitor. Jangan hanya pasar yang disurvey. Terkadang, pelaku usaha bisa saja berubah “amnesia”, lupa bahwa di luar sana banyak tersebar pesaing/kompetitor yang menciptakan usaha serupa. Dengan menjalankan survey, kita dapat menciptakan keunikan atau kelebihan bisnis kita agar tampil beda dari pesaing. Menerapkan harga yang bersaing, menaikkan mutu nilai tambah produk atau memperbaiki kemasan merupakan beberapa trik yang dapat dilakukan untuk menciptakan kenikan produk. Hal ini juga membantu kita untuk menjaring minat konsumen.
  6. Ciptakan pemasar bayangan. Setelah mengadakan dan mengetahui hasil dari survey pasar dan kompetitor, dalam dunia marketing juga sangat penting untuk menciptakan pemasar bayangan. Pemasar bayangan ini biasa disebut sebagai Ghost Marketing. Tujuan dari pemasar bayangan ini adalah mempromosikan kehadiran produk kita secara tidak langsung. Mereka juga harus menciptakan kesan positif dari produk yang ditawarkan tersebut sehingga seluruh khalayak dapat mengenali produk kita.
  7. Jadilah eksekutor. Seorang pelaku marketing harus mampu menjadi eksekutor. Eksekutor tidak hanya bertugas membuat sebuah keputusan, melainkan melakukan analisis mengenai suatu keputusan yang akan dilakukan tersebut.
  8. Pertajam intuisi. Intuisi bukan hanya dipelajari oleh seorang psikolog agar semakin ahli dalam mendiagnosa permasalahan klien. Pelaku marketing juga perlu memiliki ketajaman intuisi. Dengan modal ini, marketer akan tahu bagaimana akan berbuat. Mereka juga akan tahu bagaimana memuaskan klien dan melakukan sebuah program agar bisa sukses.
  9. Telurkan inovasi. Lakukan dan buatlah inovasi secara berkesinambungan, terutama dalam hal strategi pemasaran. Inovasi tersebut akan sangat menunjang kesuksesan bisnis.
  10. Berikan evaluasi. Bila Anda bekerja dalam tim, maka berikanlah masukan pada tim produksi atau penyedia barang dan jasa. Hal ini berguna agar kualitas produk yang dijual dapat terus meningkat.

Sebagai seorang woman marketing. Veronica adalah pribadi yangg luar biasa, menarik, smart, dan fokus. Dia memegang teguh commitment dan client relation. Menjadikan seluruh client sebagai partner, teman, dan rekan kerjasama bisnis yang menyenangkan adalah kunci sukses dari Veronica. (Aldi Ferdian – Chief of Marketing Vizwerk)

Personal Branding Agency, Indscript Creative

No comments:

Post a Comment

Makasih banget ya udah mau baca-baca di blog ini. Jangan sungkan untuk tinggalin komentar. Senang bila mau diskusi bareng di sini. Bila ingin share tulisan ini, tolong sertakan link ya. Yuk sama-sama belajar untuk gak plagiasi.