Sunday, December 17, 2017

KANGEN

1:22 PM 0 Comments
Kadang, aku kangen kamu.
Aku tidak perlu menjadi siapa-siapa yang bukan diriku, tidak perlu berpura-pura terlihat lebih pintar seperti Emma Watson ketika ada di sampingmu.

Kadang, aku kangen kamu.
Sekilas, kamu kadang kurang memperhatikan saat aku mengatakan satu atau dua hal saat kamu menelepon.
Tapi, di lain kesempatan, dugaanku keliru.
Rupanya kamu juga sering sekadar memberi feedback atau bertanya ulang mengenai hal yang tadinya menurutku tak kamu hiraukan.

Kadang, aku kangen kamu.
Kangen meluangkan waktu bersama, apalagi saat hujan turun, semakin deras, tak juga reda.
Entah kamu berpura-pura menahan agar aku tak menyudahi pertemuan kita atau memang kamu sengaja menahan karena ingin kita menyisihkan waktu lebih lama.

Fase kadang aku kangen kamu kini berganti dengan frekuensi sering.

Sering, aku kangen kamu.
Menggambar absurd bin alay yang mana seolah gambar itu merefleksikan tentang kita
Mengirimimu kartun-kartun lucu
Mengganggu kala kamu sedang sibuk.
Menggerutu bila kamu makin tak kunjung menoleh ke arahku.
Sering, aku menggunakan cara komunikasi yang kurang baik, semakin sibuk, semakin kusesaki dengan sejumlah pesan singkat.
Maafkan aku ya
Aku hanya ingin menunjukkan bahwa kangen itu sungguh tak kubuat-buat

Tapi yang membuatku makin cinta karena selepas kusampaikan rasa rindu, teleponmu berdering nyaring.
Yang membuatku terheran,
kala kamu bilang kamu jahat.
Jahat karena memangkas menit telekomunikasi antara kita.
Belum juga rinduku benar-benar terobati, kamu sudah menutup telepon.
Ah, itu bukan jahat.
Hanya saja aku memahami bahwa duniamu bukan hanya tentangku
Ada keluarga, teman, pekerjaan, pikiran-pikiran tentang impian, dan lainnya yang membutuhkan eksistensialismemu.

Melihatmu bertumbuh
Semoga selalu ke arah yang lebih baik
Ku pun ingin bertumbuh
Kadang, kamu memarahiku
Tidak jarang pula nasehatmu memenuhi dinding telinga dan hatiku
Nasehat agar aku terus berprogres
Agar tak gampang menyerah, walau kutahu di sana kamu kadang merasa lelah dengan kesibukanmu
Agar aku bisa menambah keterampilanku, hingga bisa memberdayakan sesuatu
Sering aku kangen kamu
Terlebih saat kutersadar, satu tahun telah berlalu dan kita belum kunjung bertemu melepas rindu

Sering aku kangen kamu
Tidak jarang rasa bosan itu datang
Bosan karena rutinitas masing-masing

Sering aku kangen kamu
Menggebu dan makin mendesak saat kamu mulai menghilang
Menghilang untuk sekadar menetralkan pikiran akibat tekanan yang kamu hadapi di sana
Berapa banyak teori yang sudah kubaca
Bahwa saat seseorang sedang memilih untuk sendiri maka berikanlah ia waktu untuk sendiri, menghibur dan melipur laranya sebelum bersua lagi
Aku tak butuh teori

Sering pun aku kangen kamu
Kangen saat kamu marah besar
Membentak
Salah paham
Malas
Dan sejenisnya
Namun, yang membuatku makin cinta
itu tak berlangsung lama
Kamu pun lekas pulih dan kembali normal

Sering aku kangen kamu
Cepatlah kemari

Thursday, December 7, 2017

IT IS OKAY NOT TO BE OK

7:24 PM 2 Comments
Sumber: Pixabay


Emang sih udah banyak teori dan penelitiannya kalo Positive emotion menjadi salah satu faktor yang bisa mempengaruhi atau meningkatkan kesejahteraan hidup seseorang. Ya memang kita selama ini udah terdoktrin dengan kalimat, "Don't worry, just be happy." Tapi kan gak setiap hari dan setiap saat orang itu punya emosi positif, gak setiap hari kita itu hanya dicekoki oleh situasi atau peristiwa yang membuat hati berbunga-bunga. Pasti ada juga kan peristiwa atau situasi dimana mau gak mau emang kita harus ngerasain bad mood, sedih, sebel, marah, jijik, atau kecewa. Emosi negatif yang kayak gini amat sangat adaptif dan occasional yang kita kadang gak bisa kontrol kapan datang dan perginya, tapi emang harus dihadapi.

Friday, November 24, 2017

UNEMPLOYED: MELAMAR GURU BK

8:40 AM 4 Comments


Jumat yang lalu saya coba berkelana untuk masukin lamaran lagi. Saat itu target saya adalah sekolahan. Saya ceritain sample aja ya. Salah satu sekolah yang saya tuju adalah sekolahan swasta di kota Malang. Sekolahnya sih bagus dan tampaknya high class. Saya pikir wah kalo high class berarti sistemnya juga bagus dan mungkin aja lagi ngebutuhin psikolog prefer than just as Guru BK. Cuman.. tujuan saya ke sana emang masukin lamaran sebagai guru BK soalnya lagi pas banget gitu mereka open recruitment beberapa posisi. 

Paginya, saya menelepon salah seorang sahabat yang letak rumahnya gak jauh dari sekolah itu. Pas udah dapat ancer-ancer alamatnya langsunglah saya cuuus ke situ. Sesampainya di sana, saya diarahkan oleh seorang security ke ruang yang lebih mirip TU (Tata Usaha).



Wednesday, November 1, 2017

KENAPA NULIS TENTANG PSIKOLOGI?

8:09 AM 0 Comments


Sering banget saya dapat email yang isinya nanyain tentang kuliah di fakultas psikologi itu kayak gimana, atau kalimat pujian something yang bagi saya, saya masih jauh belum apa-apa dibanding pujian yang mereka haturkan. Tapi, makasih ya buat semua pembaca yang udah sering mampir ke sini.

Thursday, October 26, 2017

Wednesday, October 25, 2017

MATEMATIKA: YAY OR NAY

4:24 PM 0 Comments
"Do not worry about your difficulties in Mathematics. I can assure you mine are still greater."
-Albert Einstein-

Saya pikir, tidak ada mata pelajaran/mata kuliah yang mengajarkan hal buruk pada manusia. Namun, gak semua mata pelajaran atau mata kuliah bakal disenangi oleh semua orang, kan? 

Gimana dengan Matematika? Mata pelajaran satu ini pasti bakal kita temui di mana pun, bahkan mulai dari TK hingga kuliah, kita pasti bakal ketemu sama pelajaran satu itu. Ya kan? Kalian yang udah kuliah pun pasti bakal ketemu Matematika dalam bentuk Statistik meskipun kuliahnya di jurusan yang berhubungan dengan ilmu sosial.





Saturday, October 21, 2017

KULIAH PSIKOLOGI, EMANG ENAK? (PART 1)

7:14 PM 0 Comments


Banyak banget yang nanya ke saya, "Kak, kuliah di psikologi ya? Gimana suka duka kuliahnya? Enak ya Kak kuliah psikologi?"

Pertanyaan itu tuh seolah-olah kayak trending topic banget. Banyak banget yang bolak balik nanya kayak gitu.

Jadi, beneran enak nggak sih kuliah psikologi? Worth it kah? Suka dukanya apa? Ah, banyak banget.
Kalau saya ceritain semua mungkin nggak bakal cukup nih satu postingan doang. Tapi, saya cuman mau bilang, jangan kuliah kalau cuman ikut-ikutan atau hanya karena kamu menilai itu tuh jurusannya bagus, bergengsi atau banyak diminati orang lain. Jangan! Kuliah itu nggak kayak sesantai yang kalian lihat di sinetron-sinetron. Bahkan dulu saat SMP, saya pernah ditanyain temen, "Ma, nanti kamu mau kuliah atau langsung nikah?" Saya tentu jawab kuliah, terus temen saya itu bilang, "Ah, kuliah mah santai pasti, Ma. Coba kamu lihat di FTV, anak-anak kuliahannya begitu semua." Yee.. itu mah fiksi, namanya juga sinetron, film, nggak semua yang kita lihat itu adalah fakta.

Friday, September 1, 2017

KOLOM TANYA JAWAB PSIKOLOGI

9:44 AM 4 Comments
Teman-teman Kriuk'ers, ini adalah kolom tanya jawab khusus tentang psikologi. Yang mau bertanya seputar dunia psikologi atau mau cyber counseling (konseling) secara terang-terangan atau curhat akbar yang ada kaitannya dengan psikologi, silakan tinggalkan komentar pada postingan ini ya. :D

Tapi bagi teman-teman yang malu-malu untuk diposting komennya di sini, silakan aja kirim dan tanyakan via email emmakim28@gmail.com ya. Saya akan melayani pertanyaan kalian. Pertanyaan menyangkut hal-hal personal/privasi saya tidak akan saya jawab ya. Terima kasih :)

Wednesday, August 23, 2017

Q AND A SEPUTAR PSIKOLOGI UMM

9:39 AM 0 Comments
Hai,
Belakangan ini nggak tahu kenapa gitu ya saya jadi hobi banget kepoin Youtube ketimbang nonton drama Korea. Banyak tayangan dari beberapa vlogger yang bikin saya amazed and inspired. Haha...
Dan, beberapa waktu ini saya sering banget nonton vlogger yang bikin semacam Q & A a.k.a. Questions and Answers gitu deh. Jadi, saya pengen aja gitu ya bikin yang serupa cuman ini bedanya via Blog. Gapapa ya, saya juga nggak punya channel Ytube.

Q and A kali ini saya ambil dari beberapa email yang pernah masuk ke saya. Q and A ini khusus membahas tentang email-email seputar kuliah di psikologi ataupun yang pernah nanya tempat saya kuliah. Semoga bisa membantu. Mungkin ini gak semua sih, saya coba posting yang saya ingat dan masih saya simpan aja ya.

Monday, August 21, 2017

3:20 PM 0 Comments

Willkommen! 
Yanuarty Paresma Wahyuningsih, S.Psi., M.Psi., Psikolog
Clinical Psychologist at RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang
Freelance Author
Psychology Blogger
IG @paresma.psikolog
Second IG @paresmagraph
Praktik Mandiri Psikolog Paresma
Associate Psychologist Ibunda
Alumni Universitas Muhammadiyah Malang
For question about my blog post just ask me on here: ASK ME

Monday, August 7, 2017

TEMAN YANG COMPASSIONATE ITU PENTING

10:44 AM 0 Comments


Mainstream memang saat kita dengar orang bilang, "Kalau berteman itu jangan pilih-pilih."
Ada benarnya tapi bagi sebagian orang yang lain mungkin menerapkan prinsip berbeda, maksud saya sebagian orang yang lain mungkin lebih selektif dalam memilih teman dan ada juga sih orang yang memilih berteman sama si anu atau si inu karena punya "level" yang sama. Level yang saya maksud di sini adalah level status sosial, harta, jabatan/kedudukan, pendidikan dan sejenisnya.

Monday, July 10, 2017

SALAHKAH MEMVONIS ORANG LAIN

10:46 AM 2 Comments


Beberapa minggu yang lalu, saya menonton salah satu tayangan di televisi yang berbasis reality show. Ada scene dimana seorang ibu (dengan fisik kurang sempurna) ingin melaksanakan sholat di sebuah masjid. Saat ibu itu hendak memasuki masjid, tiba-tiba keluar seorang bapak-bapak yang kira-kira usianya nggak jauh beda lah sama ibu itu. Bapak itu mengangkat tangan kanannya dengan posisi ibu jari menunjuk ke depan wajah sang ibu tadi sambil melarang si ibu tadi sholat. Alasannya? Bapak itu dengan entengnya bilang karena ibu itu kotor (Bapak itu secara frontal bilang si ibu itu kotor karena melihat si ibu berjalan dengan tangan dan maaf memang nggak punya kaki).

Thursday, July 6, 2017

WHAT IF

8:09 PM 0 Comments


Lebaran itu identik sama silaturahmi ya dan biasanya di momen ini nggak jarang juga muncul proses saling banding-membandingkan antar kerabat dalam keluarga. Sikap membanding-bandingkan inipun nggak jarang bikin bikez alias bikin kezel karena dari comparison itu, pintu-pintu anxiety makin terbuka lebar di kepala. Kecemasan inilah yang saya mau bahas dan saya kemas dalam kalimat WHAT IF... Dan yak, tulisan ini bakal saya sangkut-pautkan antara perbandingan-kecemasan-keluhan yang kemudian bisa melahirkan what if.

Tuesday, June 20, 2017

APA YANG DILAKUKAN SAAT KESEPIAN?

1:07 PM 2 Comments
"Let me tell you this: If you met a loner, no matter what they tell you, it's not because they enjoy solitude. It's because they have tried to blend into the world before, and people continue to disappoint them." 
-Jodi Picoult in My Sister's Keeper- 


-------------

Pernah nggak sih kamu tiba-tiba ngerasa kesepian? Padahal loh ya lingkungan tempatmu berada cukup ramai. Meanwhile, kamu ngerasa trapped by your empty feeling and you don't know why it attacks?

Tuesday, June 13, 2017

TES DIRI SENDIRI PAKAI MBTI ONLINE

10:02 PM 1 Comments


Beberapa waktu lalu di Instagram, seorang teman saya semasa kuliah strata satu memposting hasil tes kepribadian dirinya. Dia mengikuti tes MBTI online di salah satu situs. Kemudian, saya pun jadi tergerak untuk mengetes diri saya sendiri namun di situs yang berbeda. Saya mengisi tes online di 16personalities.com (english version) sedangkan teman saya tes di situs anthony yang berbahasa Indonesia. Melalui tes tersebut,  hasilnya tidak terlalu mengejutkan karena memang sesuai dengan kepribadian saya in the fact.

KEEP YOUR REAL INNER CIRCLE SMALL

1:06 PM 0 Comments
Saya terinsipirasi menulis tentang tema ini karena pernah mengalami hal-hal kurang menyenangkan dalam hubungan pertemanan. I don't mean to hurt people's heart dengan saya menuliskan ini, tapi saya belajar untuk jujur pada diri sendiri. So, now, it is time to change my circle. Perubahan yang saya maksud bukan dalam artian saya membenci sebagian lalu menyukai sebagian lainnya. Perubahan tersebut terjadi sebagaimana adanya, berjalan secara alamiah seiring telah semakin banyaknya pengalaman yang saya lalui.

----------------------------


From aminoapps.com

Monday, June 12, 2017

KENAPA FOTO KAKI SIH?

7:29 PM 0 Comments
"Some people are anchored to this world by their feet, others by their fears."
-John Kramer, Blythe-


Suatu ketika dia nanya, "Kok foto kaki sih?" Saya hanya menjawab, "Haha, nggak papa. Suka aja."
-----------

Saat saya lagi malas selfie, saya malah lebih suka foto kaki. I don't know why, tapi ada rasa nyaman sendiri buat saya saat foto kaki. Kalau diperhatikan, dari beberapa foto kaki saya, background-nya sama semua ya hehe cuman nampakin latar belakang lantai polos meskipun berada di tempat yang berbeda.

Sunday, June 11, 2017

EATING WITH A MIRROR, WHY NOT?

9:37 PM 0 Comments
Di android saya sudah terinstall aplikasi Flipboard saat pertama kali beli. Tadinya saya kira itu adalah situs chating atau sejenis games. Rupanya Flipboard itu adalah situs yang di dalamnya berisi banyak sekali bahan bacaan dari berbagai web orang. Sekilas seperti majalah atau koran elektronik yang memuat beragam informasi mulai tentang olahraga, pendidikan, pernikahan, relationship, desain, style dan berita-berita umum lainnya. Pagi tadi, saya kembali membuka Flipboard. Saya menemukan bacaan yang cukup menarik di sana yaitu tulisan bertajuk psikologi, membahas fenomena makan sendirian dari perspektif individu lanjut usia. 

Saturday, June 10, 2017

OFFICIALLY M.PSI DAN REVIEW MAPRO PSIKOLOGI

5:32 AM 2 Comments
Latepost banget dan baru sekarang ceritainnya. M.Psi alias Magister Psikologi Profesi. Gelar yang alhamdulillah udah saya dapatkan pada 26 April 2017 lalu (tertanggal lulus ujian tesis). Saya juga sudah wisuda pada 20 Mei 2017 lalu. Awesome? Bersyukur tapi kalau dibilang awesome nggak juga sih karena saya lulusnya 3 tahun sedangkan teman-teman lain ada yang 2 tahun dan ada pula yang 2,5 tahun. Dibilang kesal, sempat sih. Saya pun sudah banyak cerita pada postingan sebelumnya gimana cobaan yang saya dapatkan selama pengerjaan tesis. Ada masanya mengeluh, jenuh, malas, marah, sedih, senang, semua campur jadi satu. Mulai dari problem dengan dospem, harus ganti data subjek yang mana sama dengan terjun lapangan lagi, belum lagi hasil penelitian yang berbeda dari hasil sebelumnya dan sempat tidak diterima oleh dospem II dan urusan administrasi yang seharusnya mudah malah jadi diribetkan sama beberapa pihak kampus. Yap, tapi sudah sampai pada titik ini, saya patut bersyukur. Alhamdulillah sudah selesai.

Wednesday, June 7, 2017

GANGGUAN TIC, APAKAH ITU?

12:50 PM 0 Comments
Gangguan Tic--Image by Paresma

Kalian pernah gak sih lihat orang yang sering mengedipkan matanya berkali-kali? Atau apakah kalian pernah melihat seseorang yang menggerakkan bagian tubuhnya secara berulang hingga tak terkendali? Jika iya, waspada sejenak, bisa saja orang tersebut mengalami gangguan Tic.

Monday, May 8, 2017

NANO-NANO UJIAN TESIS

11:13 AM 6 Comments
"As the facts change, change your thesis. Don't be a stubborn mule, or you'll get killed."
-Barry Sternlicht-


Dua puluh enam April 2017, saya resmi menyandang gelar M.Psi, Psikolog., di belakang nama. Sama seperti tahun 2012 lalu, ujian skripsi berlangsung di bulan April dan sekarang tesis pun demikian, di bulan April juga.

Saya benar-benar cengeng. Setelah ujian selesai dan menunggu pengumuman sampai dipanggil masuk kembali ke dalam ruang ujian, saya menangis di depan dosen pembimbing dan penguji. Kenapa saya menangis? Beginilah ceritanya...

Friday, May 5, 2017

NGOMONG SENDIRI, PERLU GAK SIH

11:16 AM 0 Comments
"Self-talk reflects your innermost feelings" 
-Asa Don Brown-


Apakah berbicara pada diri sendiri selalu dicap abnormal? Tentu tidak. Berbicara pada diri sendiri atau yang dalam bahasa Inggris disebut self-talk ini memiliki beberapa manfaat. Berbicara sendiri yang dilakukan oleh orang dengan gangguan psikotik dan self-talk yang saya maksud itu berbeda ya.

Monday, April 10, 2017

CERITA SEMHAS TESIS (PSIKOLOGI PROFESI S2)

9:39 PM 0 Comments
"I agree that exam has its own pressure, but not in my dictionary. In my dictionary, no exam no pressure there is only one word and that is happiness." 
-M. Rishad Sakhi-


Ini late post banget. Semhasnya udah dari kapan tapi baru sharing sekarang. Tapi, izinkanlah saya untuk mengisi kekosongan blog ini lah ya setelah sekian lama. Saya tahu di sini banyak silent reader yang juga suka baca seputar kehidupan per-kampus-an saya. Mumpung saya masih berstatus sebagai mahasiswi (yang sebentar lagi bakal out karena selesai) jadi gak papalah di detik-detik terakhir begini saya mulai cerita-cerita lagi.

FINALLY, HATINYA LULUH

11:04 AM 0 Comments
"In three words, I can sum up everything I've learned about life: It Goes On." 
 -Robert Frost-


Alhamdulillah 'ala kulli haal... Di pagi yang cerah ini izinkan saya untuk menulis sesuatu yang mencerahkan pula.

Tuesday, February 21, 2017

STILL HERE, STILL WAITING

7:11 PM 0 Comments
"If I die, I will wait for you, do you understand? No matter how long. I will watch from beyond to make sure you live every year you have to its fullest, and then we'll have so much to talk about when I see you again." 
-Bones- 

I'm still here without complaining
Waiting for such a good thing
Even if the rain is not falling
This green coat, I'll always bringing
If the rain is coming
I'll never leave this bench until you come and sitting
I want to hear what the answer you'll showing
Will it be nothing or completing
Will it be arguing or saving
I just can't saying
The words in my throat are stopping
I just wanna you knowing
I hope you'll be here, beside me, hold my hand tightly, make a joke with a silly face, forever... and let the time will revealing
Sincerely, I just can't moving
Even if a second in timing
It will be a hard thing
To sweep all my feeling
Even if I always trying
So, could you just be with me in staying?
Or, if you wanna going (somewhere)
Could you just picking (me up)
I know I have the other things for choosing
But I just don't wanna open my eyes for seeing
Cause the other captures is always better in drawing
Without you, I'm so tiring

Sunday, January 29, 2017

LITTLE THINGS YOU FORGET

2:22 PM 0 Comments
"The little things you forget, kill me."
 -Pleasefindthis: I Wrote This For You-



Ada yang tertinggal di sudut ruang
Ia bernama kehilangan
Belum habis kukupas kulitnya
Hingga durinya tak kulihat ikut meregang

Friday, January 27, 2017

Saturday, January 21, 2017

BUKAN BERARTI SOMBONG

7:11 PM 0 Comments
"He who does not understand your silence will probably not understand your words."  
-Elbert Hubbard-

Sebagai seorang pendiam dan introvert terkadang kerap dicap sebagai orang yang cuek, jutek dan sombong. Hal minusnya sih seperti itu, tapi mau bagaimana lagi, itu sudah jadi bagian dari diri saya.